DLH Kota Bima Masuk Sekolah, Edukasi Siswa Baru soal Sampah

tim/jendelaberita.co.id
SOSIALISASI:DLH Kota Bima sosialisasi penanganan sampah di MAN 1 Kota Bima beberapa waktu lalu

KOTA BIMA – Upaya membentuk generasi muda yang peduli lingkungan mulai digencarkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bima. Salah satunya lewat edukasi pengelolaan sampah kepada siswa baru MAN 1 Kota Bima, Rabu (9/7).

Langkah ini bagian dari dukungan terhadap program Gerakan Kota Bima BISA (Bersih, Indah, Sehat, dan Asri). Materi disampaikan langsung oleh Haerunnas, pejabat fungsional pengawas lingkungan hidup DLH Kota Bima.

Dalam sesi orientasi tersebut, Haerunnas menekankan pentingnya memilah sampah sejak dari sumbernya. Siswa diajak memahami bahwa sampah organik dan anorganik tidak boleh disatukan.

“Kalau dikelola dengan baik, sampah itu bisa jadi berkah. Ada nilai ekonomi yang bisa dihasilkan,” ujarnya di depan ratusan siswa baru.

Tak hanya itu, DLH juga mendorong sekolah untuk membentuk Bank Sampah Sekolah. Selain mengurangi beban ke TPA, gerakan ini juga bisa memupuk jiwa kewirausahaan di kalangan pelajar.

Pihak sekolah menyambut positif kegiatan tersebut. Mereka menilai edukasi semacam ini penting ditanamkan sejak dini, sebagai pembentuk karakter hidup bersih dan bertanggung jawab.

DLH Kota Bima berharap aksi serupa bisa diterapkan di lebih banyak sekolah. Harapannya, akan lahir generasi muda Kota Bima yang tidak hanya cerdas secara akademik, tapi juga peduli dan tangguh dalam menjaga kelestarian lingkungan. (tim) 

Posting Komentar untuk "DLH Kota Bima Masuk Sekolah, Edukasi Siswa Baru soal Sampah"