![]() |
IST/jendelaberita.co.id DISTRIBUSI:Anggota Polres Bima Kota mendistribusikan air bersih pada warga di lingkungan Sarat, Kelurahan Paruga, Senin (16/6) pagi tadi. |
KOTA BIMA-Menjelang Hari Bhayangkara ke-79, Polres Bima Kota kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat. Kali ini, bentuk kepedulian itu diwujudkan melalui distribusi bantuan air bersih untuk warga Kelurahan Paruga, Senin (16/6) pagi tadi.
Bantuan tersebut ditujukan khusus bagi warga di Lingkungan Sarata yang tengah mengalami krisis air bersih akibat musim kemarau. Distribusi air dilakukan personel Satbinmas yang dipimpin Kasat Binmas IPTU Agus Suprianto, menggunakan mobil tangki milik Polres Bima Kota.
Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro mengatakan, kegiatan ini bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara. Sekaligus bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.
“Kami berusaha berbuat yang terbaik untuk warga Kota Bima. Saling peduli itu penting. Selama kami masih bisa berbuat, kami akan lakukan yang terbaik,” ujar AKBP Didik.
Ia menambahkan, meski hanya bersifat sementara, bantuan air bersih ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang terdampak krisis air bersih.
Aksi sosial ini pun disambut antusias warga. Mereka menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian jajaran Polres yang dinilai sangat membantu di tengah kesulitan memperoleh air bersih.
Lewat kegiatan kemanusiaan seperti ini, Polres Bima Kota berharap dapat terus mempererat hubungan dengan masyarakat. Serta semakin menegaskan peran Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. (tim)
Posting Komentar untuk "Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Bima Kota Salurkan Air Bersih untuk Warga Paruga"